Jalesveva Jayamahe
Jurnalline.com, Jakarta, – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali membuka Rapat Pimpinan (Rapim) TNI Angkatan Laut (TNI AL) Tahun 2023 bertempat di Auditorium Yos Sudarso Denma Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (13/2).
Rapim TNI AL merupakan forum kelanjutan dari Rapim Kementerian Pertahanan (Kemhan), Rapim TNI-POLRI dan Rapim TNI sebagai sarana sinkronisasi dan pemahaman visi serta kebijakan Kasal dalam rangka membangun TNI AL yang profesional, modern dan tangguh guna mencapai kesiapan dan kesiagaan yang tinggi dalam melaksanakan tugas-tugas Angkatan Laut yang dipercayakan oleh negara.
Dalam forum ini membahas berbagai materi untuk menyamakan visi seluruh Komando Utama (Kotama)/Satuan Kerja (Satker) guna menunjang keberhasilan pelaksanaan program kerja TNI AL, diantaranya penyampaian evaluasi pelaksanaan program kerja tahun 2022, penyampaian situasi lingkungan strategis 2023, penyampaian prioritas gelar operasi dan latihan Tahun 2023, Rencana Kerja dan Anggaran Tahun 2023 serta penyampaian tren ancaman dan evolusi peperangan saat ini dan di masa depan, kemudian ditutup dengan pokok-pokok kebijakan dan penekanan Kasal sebagai pedoman bersama dalam pelaksanaan program kerja TNI AL Tahun 2023.
Rapim TNI AL Tahun 2023 mengusung tema “TNI AL Siap Mewujudkan TNI Sebagai Patriot NKRI Guna Mendukung Pembangunan Nasional”. Dengan Tema ini Kasal berharap agar seluruh jajaran TNI AL harus bersinergi dan melaksanakan upaya kolektif guna mewujudkan prajurit Matra Laut yang patriot yaitu prajurit pembela tanah air yang berani, rela berkorban dan pantang menyerah dalam menjalankan peran dan tugasnya guna mewujudkan visi TNI AL.
Fram
Dinas Penerangan Angkatan Laut.
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media