Morning Brief, Akuntabilitas Untuk Menuju Good Governence Dan Clean Goverment

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Aktifitas pejabat utama dan kepala satuan kerja jajaran Kolinlamil hari ini, Kamis (23/2) diawali dengan morning brief oleh Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksda TNI Yayan Sofiyan yang berlangsung di gedung Laut Nusantara, Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Dalam kesempatan tersebut Panglima Kolinlamil menyampaikan penekanannya terkait dengan kegiatan Kolinlamil yang akan menerima kunjungan Tim Audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Audit kinerja yang dilaksanakan oleh BPK merupakan kesempatan yang sangat berharga bagi Kolinlamil dalam upaya meningkatkan pembinaan kinerja Kolinlamil di masa mendatang guna mewujudkan tata Pemerintahan yang baik dan bersih (Good Governance and Clean Government).

“Kegiatan pengawasan dan pemeriksaan yang dilaksanakan oleh Auditor BPK kita sikapi dengan terbuka. Tidak ada yang perlu ditutup-tutupi atau dikhawatirkan karena selama ini kita sudah yakin bahwa dalam hal penggunaan anggaran negara kita sudah semaksimal mungkin untuk tertib administrasinya dan akuntabilitas tetap menjadi prioritas.” ucap Panglima Kolinlamil.

Lebih lanjut Panglima Kolinlamil menyampaikan bahwa Good Governance and Clean Government adalah seluruh aspek yang terkait dengan kontrol dan pengawasan terhadap kekuasaan yang dimiliki Pemerintah dalam menjalankan fungsinya melalui institusi formal dan informal. Untuk melaksanakan prinsip Good Governance and Clean Government, maka Pemerintah harus melaksanakan prinsip-prinsip akuntabilitas dan pengelolaan sumber daya secara efisien. Untuk itu perlu didukung sistem pengelolaan keuangan yang efektif, efisien, transparan, dan akuntabel.

Komitmen jajaran Kolinlamil untuk mewujudkan tata Pemerintahan yang baik dan bersih merupakan implementasi dari Perintah Harian Kasal. Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali dalam perintah hariannya menekankan agar seluruh jajaran TNI AL untuk memperkuat dedikasi dan loyalitas kepada TNI Angkatan Laut, TNI, bangsa dan negara serta konstitusi dalam mendukung program pembangunan nasional, serta menjadikan program prioritas Panglima TNI untuk mewujudkan TNI sebagai patriot NKRI sebagai pedoman dalam menjalankan tugas-tugas Angkatan Laut. (Dispen Kolinlamil)

#kasal
#tni_angkatan_laut
#jalesvevajayamahe
#indonesiannavy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.