Watania Hadiri Peluncuran Permenko 2023 Bersama Menteri PMK

Spread the love

Jurnalline.com, Minahasa – Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa, Lynda Deasy Watania, wakili Bupati peluncuran Permenko PKM nomor 7 tahun, tentang pencegahan dan pengendalian zoonosis dan penyakit infeksius baru, Rabu (8/3/2023).

Sekda Watania pun menjadi narasumber pada peluncuran tersebut, dengan topik Praktik Terbaik : pemanfaatan sistem informasi zoonosis dan penyakit menular yang muncul (SIZE), untuk merespons cepat zoonosis dan penyakit infeksius paru (PIB).

Adapun kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Cagar Budaya Kantor Kemenko PMK, Jakarta Pusat itu. Dengan Dihadiri Menko PMK RI, Prof Dr Muhadjir Effendy MAP, sekaligus sebagai narasumber.

Sementara itu Kegiatan yang diselenggarakan Kemenko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI ini, dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan dari berbagai negara.

Turut mendampingi Sekda Lynda Watania, Kadis Kesehatan dr Rattu Olviane MKes dan Kadis Pertanian Dr Ir Margaretha Ratulangi MAP.

(IskandarEffendy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.