Jurnalline.com, Jakarta – Asisten Potensi Maritim Pangilma Komando Lintas Laut Militer Kolonel Laut (P) Teguh Iman Wibowo mewakili Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksda TNI Yayan Sofiyan menghadiri rapat evaluasi penyelenggaraan Angkutan Laut Lebaran tahun 2023 melalui Pelabuhan Tanjung Priok yang dilaksanakan di Hotel Pesona Alam, Cisarua, Bogor, Rabu (17/5). Rapat evaluasi dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok Subagiyo dan dihadiri stakeholder kemaritiman wilayah Jakarta Utara.
Dalam kesempatan tersebut Kepala Kantor Otoritas Pelabuhan Tanjung Priok menyampaikan ucapan terima kasihnya atas kerja sama dan koordinasi yang erat dari seluruh pihak sehingga penyelenggaraan Angkutan Laut Lebaran tahun 2023 melalui Tanjung Priok dengan menggunakan kapal Pelni dan unsur kapal perang dari Kolinlamil dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses. Sejauh ini belum ada hal-hal negatif yang disampaikan oleh pemudik sepeda motor yang mengikuti program mudik gratis tersebut.
Panglima Kolinlamil melalui Aspotmar Pangkolinlamil menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk soliditas dan kolaborasi dari berbagai stakeholder dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat merupakan wujud dari komitmen bersama guna memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang memanfaatkan jalur laut sebagai alternatif transportasi pada mudik lebaran. Berkat kerja sama dalam menyelenggarakan mudik gratis melalui jalur laut ini telah meningkatnya kepercayaan dan kepuasan masyarakat.
“Dari evaluasi ini tentunya kita akan selalu berbenah diri baik dari segi pelayanan, kebersihan, kesehatan dan tentunya kenyamanan untuk lebih ditingkatkan menjadi lebih baik dari sebelumnya. Pelaksanaan kegiatan ke depan, Kolinlamil dengan segala sumber daya yang ada selalu siap mendukung kegiatan dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.” ujar Aspotmar Pangkolinlamil.
Dalam Perintah Hariannya, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali memberikan penekanan untuk memperkokoh soliditas antar matra TNI dengan mengacu pada kerangka penguatan konsep operasi gabungan serta jalin sinergitas dengan Polri, instansi Pemerintah, maupun komponen bangsa lain sesuai dengan doktrin TNI guna mendukung keberhasilan tugas-tugas TNI Angkatan Laut dan tugas pokok TNI. Keterlibatan KRI dalam program mudik gratis bagi pengendara kendaraan roda dua merupakan wujud komitmen TNI AL dalam menindaklajuti kebijakan Pemerintah.
Fram
(Dispen Kolinlamil)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media