Jurnalline.com, Penkostrad – Pangkostrad Letjen TNI Edy Rahmayadi ditengah-tengah kesibukannya menyempatkan waktu berhargaanya untuk menghadiri acara Silaturahmi Nasional Ke-1 Tahun 2017, dan Pengukuhan 100 Rumah Qur’an serta Peresmian Forum Rumah Qur’an Indonesia (FORQIN) oleh Yayasan Ar Risalah Alkhairiyah, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Minggu (22/10).
“Ini penghargaan yang luar biasa kepada saya. Terima kasih, semoga apa yang kita lakukan hari ini membawa manfaat dan mendapat keridhoan dari Allah SWT,” kata Pangkostrad usai menekan tombol sirine tanda peresmian.
Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an oleh mahasiswa STAI As Sunnah, yang kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh seluruh peserta acara yang hadir.
Selanjutnya, penyampaian kata sambutan oleh Ketua Yayasan Ar Risalah Alkhairiyah, Ustadz Muslim Maslan, MA dan dilanjutkan dengan penampilan nasyid oleh Mahasiswa As Sunnah.
Di acara itu, Pangkostrad juga berkesempatan menyampaikan kuliah umum yang memuat materi tentang “Al Qur’an dan Penguatan Kebangsaan”.
Pangkostrad meminta para mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa untuk tetap mengamalkan 4 pilar Negara Indonesia, yakni Pancasila, UUD 45, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI.
“Sebagai anak bangsa, kita semua adalah harapan utama negeri ini untuk membela kedaulatan NKRI di masa depan,” ucap Pangkostrad.
Pangkostrad menyampaikan ada beberapa bagian tentang motivasi bela bangsa, salah satunya adalah Wawasan Nusantara. Pangkostrad juga memberikan motivasi bagaimana menjadi seorang pemimpin hebat di masa depan, di antaranya, Pangkostrad mengajak para Mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa Indonesia untuk selalu dan jangan sekali-kali melupakan berdoa, bermimpi, percaya dan mewujudkan. Kemudian menumbuhkan rasa kasih sayang, bisa menjadi contoh tauladan, tidak mengenal menyerah (jiwa juang) dan terakhir rela berkorban.
(Fram/Dre)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media