Jurnalline.com, Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) V Brigadir Jenderal TNI Marinir Joni Sulistiawan, S.H.,M.Han. beserta ketua Korcab V DJA II Ny. Henny Joni mendampingi Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono bersama Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Vero Yudo Margono meresmikan monumen pesawat tempur Hawk 200 dengan tail number TT-0229 bertempat di Perempatan Dumpil Exit Tol Madiun.Sabtu(11/11)
Dengan diresmikannya monumen pesawat Hawk 200 ini menjadi bukti konkret dari komitmen TNI Angkatan Udara dalam menjaga dan mengembangkan potensi kedirgantaraan Indonesia sambil mengenang sejarah prestisius alutsista yang telah berjasa dalam menjaga kedaulatan Negara, selain itu sebagai upaya menarik perhatian Masyarakat luas terhadap dunia kedirgantaraan sekaligus menjadikan kebanggaan tersendiri bagi warga Kabupaten Madiun.
Perlu diketahui bersama bahwa Pesawat Hawk 200 dengan tail number TT-0229 pertama kali datang ke Indonesia menjadi alutsista milik TNI Angkatan Udara di Skadron Udara 1 Wing 7 Lanud Supadio pada bulan April 1999.
Di masa kejayaannya, banyak jasa – jasa dan peran aktif yang ditorehkan oleh Pesawat Hawk 200 TT-0229 dalam menjaga kedaulatan NKRI yaitu salah satunya mendukung kegiatan operasi diantaranya, Operasi Pengamanan Pulau Terluar, Operasi Ambalat di Tarakan, Operasi Pengamanan Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI), Operasi Pertahanan Udara Aktif, Operasi Patroli Udara Perbatasan Indonesia – Malaysia dan Operasi Patroli Udara di Sekitar Laut Cina Selatan.
Peresmian Monumen Pesawat Hawk 200 dihadiri KASAU Marsekal TNI Fajar Prasetyo, S.E.,M.P.P.,CSFA., Pangkoopsudnas, Mardya TNI M. Tonny Harjanto, S.E.,M.M., Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf, M.A., Pangkoarmada II Laksamana Muda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr.Opsla., Pangkoopsud II Marsda TNI Dr. Budhi Achmadi, M.Sc., Danlanud Iswahjudi Marsma TNI Firman Dwi Cahyono, M.A. serta Bupati Madiun dan jajaran Forkopimda Kabupaten Madiun.
Fram
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media