Komsos Danramil Matraman, Silaturahmi Kebersamaan Dalam Peduli Amal

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Jakarta Timur – Guna meningkatkan tali silaturahmi dan kebersamaan, Danramil 02/Matraman Mayor Arm Ahmad Budiman, S. Sos., M.Si. bersama Forkopimcam, Tokoh Agama, tokoh Pemuda dan masyarakat, menggelar komsos silaturahmi dan peduli amal bertempat di halaman kantor Koramil 02/Mtr, Jln. Utan Kayu Utara Raya RT.10/02 No. 29, Kelurahan Utan Kayu Utara, Kecamatan Matraman, Rabu (15/05/24).

Pada kesempatan kegiatan Komsos tersebut Danramil mengatakan, dengan mengusung tema “Silaturahmi dan Peduli Amal” kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Forkopimcam, tokoh Agama, Pemuda dan Masyarakat ini bertujuan untuk mempererat tali silaturrahmi antara Apkowil dalam hal ini Koramil 02/Matraman dengan para tokoh Agama , Pemuda, Masyarakat setempat dan pengurus DKM Masjid Jami Baiturrahim.

Dalam kegiatan Komsos tersebut Danramil Mayor Arm Ahmad Budiman mengajak kepada para tokoh agama, pemuda dan masyarakat agar lebih aktif lagi memberikan dorongan serta motivasi kepada warganya untuk berbagi sedekah terhadap sesama, baik dalam bentuk amal ataupun turut serta dalam membantu kegiatan pembangunan Masjid Baiturrahim yang sekarang ini sedang di bangun, agar pembangunan Masjid bisa di laksanakan sesuai rencana dari tahap awal sampai dengan selesai.

Kegiatan Komsos yang di mulai dengan pembacaan ayat suci Alquran yang dibawakan oleh KH.Abdul Karim dan dilanjutkan dengan pemberian materi pertama kegiatan komsos oleh Ketua MUI Kecamatan Matraman KH. Jamaludin F. Hasyim, tentang hikmah yang diperoleh dari bersilaturahmi, Silaturahmi memiliki nilai pahala yang besar, dengan silaturahmi akan dilapangkan rezekinya, serta dipanjangkan umurnya. Seperti dalam hadits yang diriwayatkan oleh HR. Bukhari dan Muslim, “Barang siapa yang ingin diluaskan rezekinya dan dipanjangkan umurnya, maka sambunglah tali silaturahmi antar sesama.

Pemateri ke dua KH. Chaeruddin, juga menyampaikan tentang zakat (amal) dapat mempererat tali silaturahmi, Zakat atau amal yang mampu mempererat silaturahmi dengan membantu sesama manusia yang memang membutuhkan bantuan dari orang lain. Ya, sebagai seorang Muslim yang beriman, sudah menjadi kewajiban untuk bersedekah dan memberikan zakat (amal) kepada orang yang membutuhkan.

Hadir dalam kegiatan komsos diantaranya, Danramil 02/Matraman Mayor Arm Ahmad Budiman S. Sos, M. Si, Kapolsek Matraman Kompol Prasetyo Anggota Polsek Matraman, DPDRI Fahira idris, Wakil Camat Matraman Khusnul Fauzi, MUI Kec. Matraman, Ketua Pasar Obat Matraman DR H. Edi Haryanto, Perwakilan Baznas, Para Lurah Sekecamatan Matraman, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat.

Fram

Sumber Pendim 0505/JT

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.