KASAL: Tutup Pendidikan danWisuda Taruna AALAngkatan ke-69

Spread the love

Jurnalline.com, AAL, Surabaya – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla memimpin jalanya Penutupan Pendidikan (Tupdik) dan Wisuda Sarjana 117 Taruna dan 12 Taruna Wanita Akademi TNI Angkatan Laut (AAL) Angkatan ke-69 Tahun 2024 yang dilaksanakan di Gedung Maspardi, Kampus AAL, Bumimoro Surabaya, Jumat (5/7).

Rangkaian Penutupan Pendidikan (Tupdik) ini dilaksanakan Kasal dengan mengalungkan Samir (Kalung Wisuda) kepada para Taruna wisudawan. Gubernur AAL Laksda TNI Supardi, S.E., M.B.A., CHRMP., menyerahkan ijazah tanda kelulusan Taruna, yang telah lulus menjalani pendidikan, pelatihan, pembinaan dan penggemblengan baik fisik maupun mental di Kampus AAL.

Lembaga Pendidikan Akademi TNI Angkatan Laut telah meluluskan sebanyak 129 Alumni D4 (setara S1) dengan gelar S.Tr(Han) yang terdiri dari 58 orang Korps Pelaut dengan Program Pendidikan Manajemen Pertahanan Matra laut,
21 orang Korps Teknik dengan Prodi Teknik Mesin Kapal Perang, 21 orang Korps Elektronika dengan Prodi Teknik Elektronika Kapal Perang, 16 orang Korps Suplai dengan Prodi Manajemen Logistik dan Keuangan Matra Laut
dan 13 orang Korps Marinir dengan Prodi Manajemen Pertahanan Matra Laut Aspek Darat.

Dalam wisuda ini yang berhak mendapatkan piagam penghargaan dengan lulusan terbaik tiap prodi yaitu Prodi Manajemen Pertahan Matra Laut (Korps Pelaut) Sermatutar (P) Juhdan Umar, S.Tr (Han), Prodi Teknik Mesin Kapal Perang (Korps Teknik) Sermatutar (T) Muhammad Pramono Mukti, S.Tr (Han), Prodi Teknik Elektronika Kapal Perang (Korps Elektronika) Sermatutar (E) Fandi Kurniawan, S.Tr.(Han), Prodi Manajemen Logistik dan Keuangan Matra Laut (Korps Suplai) Sermatutar (S) Annisa Inas Hanifah, S.Tr (Han) dan Prodi Manajemen Pertahanan Matra Laut Aspek Darat (Korps Marinir) Sermatutar (M) Mochamad Irvan Sugianto, S.Tr (Han).

Lulusan terbaik AAL Angkatan ke-69 dan berhak mendapatkan penganugerahan Bintang Adhi Makayasa adalah Sermatutar (M) Mochamad Irvan Sugianto, S.Tr.(Han)., Prodi Manajemen Pertahan Matra Laut Aspek Darat dengan IPK 3,075 dan penghargaan Adhi Pratama Karya dengan Karya Tulis Terbaik diraih oleh Sermatutar (T) Muhammad Pramono Mukti dari Prodi Manajemen Teknik Mesin Kapal Perang dengan Judul Perancangan Special Boat 24 Meter TNI AL Guna Mendukung Pengamanan VVIP di Ibu Kota Nusantara.

Raja

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.