Peringati HUT Ke 68 Satgas Yonif Raider 515 Kostrad Adakan Lomba Dakwah Tingkat Anak-Anak

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Yonif Raider 515 Kostrad yang ke 68 Pos Kairatu Satgas Pamrahwan Maluku Yonif Raider 515 Kostrad adakan lomba keagamaan dakwah tingkat anak-anak bertempat di Masjid Kairatu Seram Barat.Senin (18/12).

Dalam kegiatan lomba dakwah kali ini dipimpin langsung oleh Sersan satu Anggit beserta 4 orang anggota pos Kairatu Satgas Pamrahwan Maluku Yonif Raider 515 Kostrad. Diikuti sebanyak 30 orang anak-anak kampung Air Buaya Kairatu, kabupaten Seram bagian barat.

Kegiatan lomba dakwah ini juga sebagai ajang pengembangan kreatifitas anak digelar sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT Yonif Raider 515 Kostrad yang ke-68 tahun, yang bertujuan untuk mencari bibit Dai sejak usia dini.

Sersan satu Anggit
menyampaikan, “Kegiatan ini merupakan wahana untuk menumbukan sikap religius dengan benar-benar dan dijadikan pedoman hidup dalam menghadapi derasnya pengaruh globalisasi bagi umat Islam, terutama bagi anak-anak dan generasi muda”, pungkasnya.

Selain itu, Anggit juga berharap kepada seluruh orang tua dan guru agama (Ustadz) untuk bisa bersama-sama mendorong dan memotivasi anak-anak dan generasi muda untuk belajar agama, aktifkan Masjid dengan berbagai aktivitas keagamaan, sehingga kedepan akan lahir generasi yang mencintai Masjid, gemar membaca Al-Qur’an dan berdakwah.

Masyarakat Kairatu khususnya kampung Air Buaya sangat berterima kasih kepada Satgas Yonif Raider 515 Kostrad khususnya kepada Pos Kairatu karena mereka tidak hanya memberikan rasa aman kepada masyarakat tetapi juga memberikan pengetahuan agama kepada para santri.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.