BPS Minahasa Launching Desa Cantik Statistik Pinbetsel2024

Spread the love

Jurnalline.com, Tompaso (MINAHASA) — Bertempat di Balai desa Pinabetengan Selatan, Rabu, (18/08/2024) siang dilaksanakan Lauching Desa CANTIK Desa Pinabetengan Selatan Kecamatan Tompaso Barat Kab.Minahasa digelar oleh
Badan Pusat Statistik (BPS) kab. Minahasa dipimpin Kepala BPS Minahasa Eko Setyo Budi S.H. diawali Laporan oleh Ketua Tim Desa Cantik BPS Minahasa Yohanes Adinata S.Tr.Stat.

Kepala Bapelitbangda Kabupaten Minahasa Edwin Muntu SE, mewakili Bupati mengatakan “Pencanangan Desa Cinta Statistik”, (Desa Cantik), desa Pinabetengan Selatan, kecamatan Tompaso barat, mengucapkan apresiasi kepada BPS Minahasa atas pelaksanaan “Pencanangan Desa Cantik”.

“Saya mengapresiasi setinggi-tingginya, kepada BPS Kabupaten Minahasa atas inisiatif dan kolaborasi dalam pelaksanaan program desa cinta statistik (DESA CANTIK) merupakan langkah yang sangat strategis dalam upaya meningkatkan kualitas data dan informasi Statistik di tingkat desa, yang pada akhirnya akan sangat bermanfaat bagi pembangunan daerah kita, “ucapnya.

Desa CANTIK yang adalah program inovatif yang diluncurkan oleh BPS, tujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat desa tentang pentingnya data statistik.

“Data STATISTIK yang akurat, lengkap, dan mutakhir sangat dibutuhkan dalam proses pengambilan keputusan dan perumusan kebijakan pembangunan yang tepat sasaran, baik ditingkat desa, kabupaten maupun Nasional. Program ini tidak hanya meningkatkan kapasitas aparat desa dalam pengelolaan data, Tetapi juga memperkuat peran serta masyarakat dalam menyediakan data yang akurat dan dapat dipercaya, “ujarnya.

Kami menyadari bahwa perencanaan pembangunan yang berbasis data adalah salahsatu kunci utama untuk menciptakan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. “Oleh karena itu, program desa cantik yang hari ini kita canangkan di desa Pinabetengan selatan diharapkan dapat menjadi contoh dan
Inspirasi bagi desa-desa lain di kabupaten Minahasa dalam memperkuat peran data statistik sebagai dasar dari berbagai kebijakan pembangunan.” Jelasnya

“Pencanangan desa cantik di desa Pinabetengan selatan ini adalah momentum penting bagi kita semua, karena dengan program ini desa akan dibekali dengan kemampuan untuk menyusun,mengelola, dan memanfaatkan data akurat dan terstruktur.” Imbuhnya

Melalui Pengelolaan data yang baik ditingkat desa akan memudahkan proses perencanaan pembangunan diberbagai sektor, mulai dari pendidikan, kesehatan, ekonomi, hingga infrastruktur.

Kami berharap program ini mampu meningkatkan partisipasi masyarakat dalam penyediaan data yang valid. “Partisipasi aktif untuk sangat diperlukan masyarakat memastikan bahwa data yang dikumpulkan menggambarkan kondisi nyata dilapangan, Sehingga kebijakan yang dibuat benar-benar
Dapat menjawab kebutuhan dan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat.”

Dalam era digitalisasi dan teknologi informasi yang semakin berkembang pesat, data merupakan aset yang sangat berharga. Data yang akurat dan terverifikasi akan sangat mendukung pemerintah mengoptimalkan pelayanan mempercepat pembangunan dalam publik serta desa.

Melalui program desa CANTIK, kita akan lebih memudahkan dalam memantau perkembangan dan mengevaluasi di berbagai bidang, serta mengambil langkah-langkah strategis untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Saya juga ingin menyampaikan bahwa transparan, program ini sejalan dengan visi pemerintah kabupaten Minahasa dalam meningkatkan tata yang pemerintah kelola akuntabel dan berbasis data. Dengan adanya desa CANTIK, kami yakin Minahasa akan semakin siap menghadapi tantangan pembangunan di masa depan, khususnya dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat di pedesaan.

Kepada Aparat Desa, Saya mengimbau agar memanfaatkan program ini dengan sebaik-baiknya. Jadikanlah desa Pinabetengan selatan sebagai desa yang unggul dalam pengelolaan data statistik, sehingga kita dapat menciptakan perencanaan pembangunan yang lebih terarah dan tepat sasaran, tandasnya sembari mengakhiri penyampaian ini, Dia berharap program desa CANTIK ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi kemajuan desa Pinabetengan selatan dan seluruh masyarakat Minahasa. “Semoga kita dapat mewujudkan desa yang mandiri, maju dan sejahtera melalui pengelolaan data yang baik dan berkualitas.”

Terima kasih kepada semua pihak yang telah aktif dalam pencanangan program ini.
Mari kita bersama-sama membangun Minahasa yang lebih baik melalui data statistik yang akurat dan terpercaya.

Acara ini kemudian dibuka dengan ditandai dengan ‘Pemukulan Tetengkoran’ oleh Kepala Bapelitbangda Minahasa.

Dalam penjelasannya Kepala BPS Provinsi Sulut, Aidil Adha SE, ME melalui Statististik Ahli Madya Provinsi Sulut Titien Kristiningsih SST, SE, M.Si, terkait desa cantik, mengatakan BPS mengelar desa cantik sesuai dengan perpres dan permenpan serta sesuai UU Desa.

“Desa tidak lagi menjadi objek pembangunan, melainkan ditempatkan sebagin subjek dan menjadi ujung tombak pembangunan dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat.”

Saat ini desa terdapat berbagai sistem aplikasi pendataan (Prodeskel, SDGs Desa, SIK-NG, dan lainnya), tetapi kualitas dan kapabilitas SDM di pemdes dalam hal ini pengelolaan Dijelaskannya juga terkait Tujuan dan Dampak diadakannya kegiatan ini.

Sementara itu Kepala Desa Pinabetengan Selatan Wanly Lempoy dalam penyampaiannya memberikan gambaran tentang profil desa Pinabetengan, terkait jumlah KK dan jumlah rumah yang ada didesa, dimana juga dijelaskannya penggunaan air minum utama dan bahan bakar oleh masyarakat. “Serta piramida penduduk serta data akurat lainnya yang ada di desa Pinabetengan Selatan, dan mengakhiri penyampaiannya mengucapkan Terima kasih atas pelaksanaan kegiatan ini.”

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bulu data statistik profil desa cantik oleh Kepala BPS Minahasa kepada Hukum Tua desa Pinabetengan Selatan dan dilanjutkan penandatanganan Piagam pencanangan Desa CantikCantik serta penyerahan Piagam penghargaan kepada perwakilan peserta.

Turut hadir pula dalam kegiatan ini, Kepala Bank Sulut Cabang Tondano Maikel Rantung, Camat Tompaso Barat Stefri H. Pandey, ST, MAP, Perwakilan SKPD, Tokoh Agama, dan Perangkat Desa serta masyarakat yang hadir. (EffendyIskandar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.