Bantu Korban Banjir, Yonkav 8 Kostrad Berikan Pengobatan Gratis

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Dalam rangka mewujudkan fungsi pembinaan teritorial TNI AD, Batalyon Kavaleri 8 Kostrad melaksanakan Bhakti Sosial pengobatan massal di Desa Kedung Boto, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan. Rabu (10/1).

Kegiatan ini terselenggara atas kerja sama antara Yonkav 8 Kostrad dengan SMK Yadika Bangil, dengan memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Mayoritas dari mereka mengalami ganguan kulit, diare dan ganguan pernafasan yang disebabkan oleh sampah-sampah yang terbawa aliran air, karena hampir tiap musim penghujan datang, wilayah ini terdampak banjir.

Komandan Yonkav 8 Kostrad, Mayor Kav Yudha Setiawan, S.E. menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan semata-mata untuk membantu dan meringankan beban masyarakat di sekitar satuan, khususnya dalam hal kesehatan.

Lebih lanjut ia menambahkan bahwa antusiasme masyarakat  yang datang berobat cukup tinggi. Tercatat ada 100 orang yang memeriksakan kesehatannya dengan berbagai kendala kesehatan.

Sementara itu, Rahmat salah satu warga Desa Kedung Boto menyampaikan terima kasih kepada Yonkav 8 Kostrad dan SMK Yadika Bangil yang telah mengadakan pengobatan massal secara gratis di kampungnya. Dia berharap agar kegiatan seperti ini dilakukan secara rutin, agar dapat membantu masyarakat yang membutuhkan.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.