Jurnalline.com, Penkostrad – Dalam rangkaprogram kegiatan sekolah mengawali tahun ajaran 2018 Taman Kanak-kanak (TK) Kemala Bhayangkari 83 Kabupaten Purworejo melaksanakan kegiatan Outbound di Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad. Sabtu (13/1/2017).
Pelaksanaan kegiatan Outbound ini diikuti sebanyak 74 anak-anak baik putra maupun putri TK Kemala Bhayangkari 83 Kabupaten Purworejo dan 11 guru pendamping serta orang tua masing-masing yang ikut mendampingi, dimana kegiatan yang di pimpin oleh Serma Eko Puji Hartanto selaku koordinator Outbound memberikan materi diantaranya melintasi jaring-jaring pendarat, peluncuran dengan menggunakan tali, naik Ranpur PJD, naik Simulasi Helicopter, Naik Ranpur Tank M113 A1 menggelilingi area Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad.
Danyonif Mekanis Raider 412Kostrad Mayor Inf Iman Widhiarto,S.T.,menyampaikanterima kasih ataskerjasamanya, semoga bisadilanjut dengan kegiatan lain yang positif.
Kepala Sekolah Taman Kanak-kanak Kemala Bhayangkari 83 Yulis Setyo Wati, S.Pd., M.Si.menyampaikan terima kasih kepada Danyonif Mekanis Raider 412 Kostrad Mayor Inf Iman Widhiarto,S.T.,yang sudah memfasilitasi saranadan prasarana kegiatanOutbond, serta kepada para prajurit yang telahmendukung kegiatanOutbond.
(Fram/Dre)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media