Denpal Divif 1 Kostrad Gelar Bakti Sosial di Rumah Amanah Yatim dan Dhuafa Al-Hijrah

Spread the love

Jurnalline.com, Cilodong – Dalam rangka memperingati HUT ke-64 Kostrad, Denpal Divif 1 Kostrad melaksanakan bakti sosial dengan mengunjungi Rumah Amanah Yatim dan Dhuafa Al-Hijrah di Cilodong, Kota Depok. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya anak yatim dan kaum dhuafa. Senin (24/02/2025).

Dipimpin oleh Dandenpal Divif 1 Kostrad, Mayor Cpl Agus Saeful Rohman, S.M., rombongan personel Denpal menyerahkan bantuan berupa paket Sembako. Mayor Agus menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian prajurit Denpal Divif 1 Kostrad terhadap masyarakat di sekitarnya.

“Ini merupakan salah satu bentuk perhatian kami kepada sesama, terutama mereka yang membutuhkan. Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban dan membawa kebahagiaan bagi mereka,” ujarnya.

Bakti sosial ini mendapat sambutan hangat dari pengurus dan anak-anak di Rumah Amanah Al-Hijrah. Mereka mengapresiasi kepedulian Denpal Divif 1 Kostrad yang senantiasa hadir membantu masyarakat.

Dengan semangat kebersamaan, Kostrad terus berkomitmen untuk berkontribusi dalam kegiatan sosial guna mempererat hubungan antara prajurit dan masyarakat.

Dre

(Penkostrad)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.