Jurnalline.com, Penkostrad – Batalyon Infanteri Raider 514/SY/9/2 Kostrad yang bermarkas di Desa Curahpoh Kecamatan Curahdami Kab. Bondowoso-Jawa timur, mendapat kehormatan dikunjungi oleh Panglima Kostrad Letnan Jendral TNI Agus Kriswanto beserta Ibu dan rombongan. Senin (12/02/2018).
Kedatangan Panglima Kostrad juga didampingi oleh Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayor Jendral TNI Agus Suhardi dan jajarannya. Kegiatan kunjungan ini, selain merupakan kunjungan kerja, juga bermaksud untuk melihat dari dekat kondisi satuan-satuan yang dibawah Komando Kostrad, yang salah satunya adalah Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad.
Dalam pelaksanaan kunjungan kerja ini, Panglima Kostrad di sambut hangat oleh seluruh Prajurit dan Persit serta Komandan Batalyon Infanteri Raider 514/SY/9/2 Kostrad Letnan Kolonel Inf Nopid Arif dan istri dengan nyanyian lagu Mars Raider serta tepuk tangan yang meriah mulai dari pintu gerbang sampai dengan jajar kehormatan yang dilaksanakan oleh regu berjajar.
Sebelum Panglima Kostrad memberikan pengarahan dan bertatap muka dengan Prajurit dan Persit Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad, Beliau mengecek kesiapsiagaan Prajurit Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad. Dalam pengecekan tersebut, Pangkostrad menyampaikan bahwa tujuan kesiapsiagaan adalah untuk melatih dan mengingatkan kita tentang apa saja yang perlu disiapkan dan apa yang perlu dilakukan, sehingga yang kurang bisa ditingkatkan lagi.
Selain itu, Pangkostrad beserta Ibu dan rombongan meninjau TK Kartika dan Klinik Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad, kemudian menuju Aula Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad untuk memberikan pengarahan kepada Prajurit dan Persit Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad.
Pangkostrad dalam pengarahanya menekankan supaya menjadi Prajurit Kostrad yang sejati, yang selalu menjunjung tinggi profesionalisme, berlatih dan loyalitas serta berkepribadian yang baik dengan berpenampilan yang senantiasa mencerminkan jati diri Prajurit Kostrad dimana pun dan sampai kapanpun sesuai tugas dan tanggung jawab yang diembannya.
“Begitu juga untuk Persit sebagai istri prajurit harus selalu mendukung suami dan mengetahui tugasnya sebagai seorang isteri,” ujar Pangkostrad.
Kunjungan Pangkostrad di Yonif Raider 514/SY/9/2 Kostrad berjalan dengan aman dan lancar sampai dengan pukul 16.05 WIB.
(Fram/Dre)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media