Jurnalline.com, Penkostrad – Sebanyak 50 orang peserta Saka Wira Kartika Yonif Para Raider 501 Kostrad mengikuti latihan rappelling di Tower Serbaguna Yonif Para Raider 501/Kostrad. Minggu (25/2/18)
Serka Supriyanto selaku Pamong Saka mengatakan latihan rappelling ini merupakan latihan kecakapan krida mountaineering yang harus dilatihkan kepada seluruh peserta. Kegiatan ini sangat diminati karena sudah menjadi latihan berkala. “Awalnya para peserta takut turun, tetapi setelah dibimbing oleh pelatih dan diberi kesempatan untuk mencoba mempraktekannya, setelah mencoba para peserta ketagihan dan ingin turun kembali,” jelas Serka Supriyanto.
Ada berbagai jenis latihan rappelling, mulai dari yang biasa duduk dan bagi yang sudah sering ada yang kepala di bawah seperti para anggota TNI lakukan. “Latihan yang diberikan bukan sekedar sebagai permainan dan juga bukan hanya sekedar adu keberanian tetapi kami menjadikan permainan untuk mengukur karakter anggota dan kinerja tim selama ini” tambahnya.
Latihan rappelling itu bertujuan untuk melatih keberanian, kehati-hatian, kedisiplinan, serta melatih kerjasama “Bagi pemula kegiatan ini merupakan bentuk pelatihan guna peningkatan keahlian dan keberanian, walau ada rasa takut dan gugup tetapi dengan panduan dan arahan kami mereka menjadi mantap semangat untuk berlatih,” pungkasnya
Pasi Intel Yonif Para Raider 501Kostrad Lettu Inf Wilhelmus Raditya menambahkan pelatihan kepada peserta Pramuka Saka Wira Kartika tersebut juga merupakan program kerja TNI AD bidang Teritorial, yang bertujuan untuk membina generasi muda agar terlatih dan terdidik untuk melaksanakan kegiatan yang positif sehingga terhindar dari pengaruh negatif, dengan demikian mereka mampu menjadi generasi penerus bangsa yang handal dan mumpuni.
(Fram/JA)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media