Jurnalline.com, Penkostrad – Dalam rangka HUT ke-57 Kostrad, Ajen Kostrad melaksanakan anjangsana ke rumah Warakawuri di lingkungan Komplek Kostrad Tanah Kusir
Kegiatan anjangsana ini dipimpin langsung oleh Kepala Ajudan Jenderal Kostrad Kolonel Caj Supiyardi didampingi Wakaajen Kostrad Letkol Caj A.Simbolon, para Kasi Ajen Kostrad dan pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 3 Cabang III Spers.
Anjangsana dilaksanakan ke beberapa rumah Warakawuri. Yakni ibu Kohar, ibu Mariah, ibu Sukeni, ibu Sumardi, ibu Simamora, ibu Mukminin, ibu Parto, ibu Yanti dan ibu Paijan yang tinggal di lingkungan komplek Kostrad Tanah Kusir
Kaajen Kostrad, Kolonel Caj Supiyardi menyampaikan, dilakukannya anjangsana sebagai wujud dan bentuk perhatian kepada Warakawuri yang tinggal di Komplek Kostrad Tanah kusir sehingga dapat membantu kesejahteraan Warakawuri dan keluarganya. Serta untuk menjalin hubungan silaturahmi.
Selain itu anjangsana juga untuk mempererat tali persaudaraan keluarga besar tentara, khususnya Ajen Kostrad. Memberi semangat kepada keluarga Warakawuri agar tetap semangat dalam menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Anjang sana ini sebagai ucapan terima kasih kepada keluarga atas pengabdian selama ini kepada bangsa dan negara khususnya di Ajen Kostrad,” ujarnya.
(Fram/JA)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media