HUT Ke-57 Kostrad, Bertepatan Dengan Peresmian Masjid dan Donasi Al-Quran di Daerah Masteri Sudan

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Bertepatan HUT Ke-57 Kostrad, Komandan Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID Letnan Kolonel Inf Syamsul Alam, S.E meresmikan penggunaan Masjid Kajil Kajili di daerah Masteri IDPS dalam rangka membangun rasa persaudaran, kebersamaan, dan hubungan silaturahmi didaerah penugasan sebagai pasukan pemelihara perdamaian di Sudan Afrika. El Geneina, Sudan, Afrika, Selasa siang. (06/03).

Acara diawali dengan pembacaan Al-Quran, dilanjutkan sambutan Syeikh Muhammad Isyak Sulaiman (Tokoh Masyarakat) yang menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas segala bantuan yang diberikan kepada masyarakat kami, dan berharap dengan adanya masjid ini, selain untuk tempat beribadah umat islam didaerah ini, kegiatan di masjid akan semakin berkembang, baik untuk pengajian, pendidikan, dan penyelenggaraan kegiatan kegiatan agama islam lainya.

Ucapan yang sama juga disampaikan oleh Executive Local Administrative unit Masteri Mr. Abdul Baqi “ Bahwa pembangunan masjid ini merupakan yang pertama kali di bangun daerah ini oleh UNAMID yaitu oleh Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID dan saya merasa senang bahagia, dan bangga, mudah-mudahan masjid ini menjadi pengikat hubungan batin antara masyarakat Sudan dengan masyarakat Indonesia dimanapun berada”.

Kolonel Abdellatief Hedal ( Ag Sector Commander) juga menyampaikan “ Terima kasih kepada Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID yang telah memberikan sesuatu yang luar biasa kepada masyarakat lokal Sudan, memberikan sebuah arti dari persahabatan dan persaudaraan, dengan adanya masjid yang indah ini, saya sangat apresiasi terhadap kegiatan pembangunan tempat ibadah ini dimana sebelumnya tempat ini belum layak untuk digunakan menjadi layak dari segi peribadahan, semoga menjadi berkah dan mendapatkan rahmat Allah SWT”.

Peresmian Masjid ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Komandan Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID Letnan Kolonel Inf Syamsul Alam, S.E dan pembukaan selubung tirai nama Masjid Kajil Kajili oleh Kolonel Abdellatief Hedal ( Ag Sector Commander) pada siang hari itu, disaksikan  tokoh tokoh masyarakat setempat seperti Syeikh Ismail Saleh, Syeikh Hasan Attahir, Syeikh Qomaruddin Ishaq,  dan para Pemuka Agama serta masyarakat sekitarnya.

Dalam kesempatan itu, diserahkan pula bantuan donasi berupa 50 Al-Quran, 12 kain sajadah dan 4 tikar gulung, dari para donatur prajurit Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID besar kepada masyarakat lokal setempat yang benar-benar sangat membutuhkan dan kegiatan bakti sosial CIMIC (civil military coordination) ini tidak cukup sampai disini tetapi akan terus berlanjut pada tahap berikutnya.

Komandan Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID Letnan Kolonel Inf Syamsul Alam, S.E menyampaikan” Ini merupakan wujud nyata dari partisipasi prajurit Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID dengan memberikan sarana dan pasilitas tempat ibadah yang baik dan layak, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadahnya dengan nyaman dan dapat menggunakan masjid ini untuk perkembangan umat islam, dan selain dari pada itu, tujuan utama kami adalah mempererat tali persaudaraan, persahabatan dan silaturahmi”.

“Peresmian Masjid Kajil Kajili kali ini, juga bertepatan dengan HUT Kostrad ke 57, dan kiranya akan memberi kenangan yang mendalam dan memberi arti bagi prajurit Kostrad yang tergabung dalam penugasan Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID dimanapun berada, dan dapat memicu semangat pengabdian kepada negara dan bangsa”.Pungkas Dansatgas.

Hadir pada acara tersebut Komandan Kompi D Masteri TS Mayor Inf A.A Rangkuti, Mayor Inf Arief Noviyanto (Kasiops), Kapten Chb Dimas Mudanton (Kasi Mic), serta beberapa perwira Kompi  D Masteri TS dan prajurit Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C UNAMID.

(Fram/JA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.