Brigif Raider13 Kostrad Gelar Pengobatan Massal di Desa Cidugaluen Tasikmalaya

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Dalam rangka HUT ke-57 Kostrad Brigif Raider 13/ Galuh Kostrad melaksanakan bakti sosial pengobatan massal di wilayah Desa Cidugaluen, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya. Minggu (11/3).

Baksos pengobatan massal yang dipimpin langsung oleh Kasiter Brigif Raider 13/Galuh, Kapten Inf Kasbulloh dengan personil anggota Denma Brigif Raider 13/Galuh berikut Tim Medis yang dipimpin Lettu Ckm dr. Kiki mendapat respon positif dari warga masyarakat di wilayah tersebut.

Bahkan antusias wargapun terlihat ketika berlangsungnya kegiatan pengobatan massal yang dilakukan oleh anggota Brigif Raider 13/ Galuh Kostrad dan disambut hangat oleh Kepala Desa dan Tokoh Masyarakat Cidugaluen.

Kapten Inf Kasbulloh, mengatakan Baksos pengobatan massal yang dilakukan personil anggota Denma Brigif Raider 13/Galuh merupakan rangkaian acara dalam rangka HUT ke-57  Kostrad.

“Sebanyak 30 personil anggota Denma Brigif Raider 13/Galuh melaksanakan Baksos  pengobatan massal dalam rangka HUT Kostrad ke – 57,” ujar Kapten Inf Kasbulloh.

Lanjut dikatakan Baksos yang dilakukan langsung kelapangan tersebut mengingat medan jalan yang sulit dilalui untuk menuju tempat pengobatan gratis.

“Pengobatan yang dilakukan oleh anggota Denma Brigif Raider 13/Galuh ditemukan banyaknya masyarakat terkena penyakit Hipertensi, terdapatnya ibu ibu tidak bisa berjalan diakibatkan tulang yang keropos, akibat kekurangan asupan Kalsium selama masih muda, Darah Tinggi, ISPA, penyakit Kulit dan penyakit Lambung,” Jelas Kapten Inf Kasbulloh.

(Fram/JA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.