HADIRI PERINGATAN ISRA MI’RAJ, KAPOLSUB AIPTU PURWANTO AJAK WARGA JAGA KAMTIBMAS

Spread the love

Jurnalline.com, Tangerang – Peristiwa Isra dan Miraj 1439 H menjadi sebuah pelajaran beharga bagi masyarakat terlebih lagi kepada abdi negara, pelayan masyarakat atau apapun profesinya agar senantiasa membuka wawasan dalam mencapai keberhasilan.

Kegiatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW yang diadakan oleh Pusat perbelanjaan Giant Ekstra di Jalan Boulevard Palem Semi No.1, Kel.Panunggangan Barat, Kec.Cibodas,Kota Tangerang, dihadiri Kapolsub Palem semi , Bhabinsa, Binamas serta puluhan jamaah masyarakat yang berada diwilayah sekitar.

Dalam Kesempatannya Kapolsub Palem Semi Polsek Jatiuwung Aiptu Purwanto mengajak,masyarakat yang hadir untuk menjaga Kebhinekaan dan Keutuhan NKRI menyampaikan pesan pesan Kamtibmas mengenai bahayanya berita Hoax, dan selalu melaksanakan sholat 5 waktu.

“Kami mengaharapkan kepada seluruh tamu dapat saling berkoordinasi untuk selalu bekerjasama apabila terjadi segala sesuatu bentuk kejahatan kamtibmas agar selalu saling menjaga dan menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” Imbuhnya Aiptu Purwanto.

Masih ditempat yang sama, salah satu tokoh masyarakat, dan warga yang hadir dalam Isra Mi’raj, Ahmad Firdaus (35), menyampaikan apresiasi atas pesan dan perhatian dari Kapolsub Palem Semi Polsek Jatiuwung,terhadap lingkungan dan para jamaahnya.

“Alhamdulillah,kami sangat berterima kasih atas pesan pesan dan himbauan dari Bapak Aiptu Purwanto semoga keharmonisan masyarakat antara Polri dan Ulama serta umat muslim lainya, dapat terus ditingkatkan,”ujarnya.

Kegiatan nampak berlangsung penuh nuansa keakraban dan hikmat, hingga berlanjut dengan ramah tamah dan foto bersama.

(Ars/Abidin/Iwan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.