Jurnalline.com, Tangerang – Puluhan personel dari Polsek Jatiuwung menggelar kerja bakti bersama Serikat Buruh FSPMI (Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia), dilingkungan Kantor Sekertariat DPC FSPMI Jatiuwung Kota Tangerang, Jalan Gatot Subroto Km 6 Kelurahan Keroncong Jatiuwung Kota Tangerang. Jumat (27/04/2018).
Kerja bakti tersebut diadakan dalam rangka bersih-bersih halaman kantor sekretariat buruh menjelang Peringatan Mayday (Hari Buruh Sedunia ) yang akan jatuh pada tgl 1 Mei 2018 mendatang.
Kapolsek Jatiuwung Kompol. Eliantoro Jalmaf mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan untuk menjalin silaturahmi, keoedulian dan juga kedekatan yang nyata kepada masyarakat termasuk rekan Buruh.
“kami (polisi.red) bersama rekan-rekan buruh bekerja sama dalam menciptakan Nuansa kebersihan dilingkungan, salah satunya dengan membersihkan sampah-sampah yang berada dihalaman Kantor Sekretariat DPC FSPMI Jatiuwung,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan ini, kami Polri mengajak agar kiranya peringatan Hari Buruh dapat diisi dengan kegiatan-kegiatan Positif oleh rekan-rekan serikat buruh.
Seperti melakukan kegiatan sosial, olahraga bersama ataupun kegiatan positif lainnya.
Selain kerja bakti lanjut Eliantoro, tadi pagi juga kami (Polsek Jatiuwung) bersama FSPMI mengadakan olahraga Bulu Tangkis di GOR PT. Roda Prima Lancar, Jalan Pajajaran Gandasari Kecamatan Jatiuwung.
(Iwan)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media