PDAM TB, Silaturahmi Buka Puasa Bersama PWI Perwakilan Kota Tangerang Tahun 2018

Spread the love

Jurnalline.com,Kota Tangerang – Indahnya Bulan Suci Ramadhan Dalam Berbagi Kebersamaan yang dianggap sebagai jalinan silaturahmi khususnya antara PDAM Tirta Benteng Kota Tangerang dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) perwakilan Kota Tangerang dalam Acara Berbuka Puasa Bersama (BUKBER) tahun 2018, di Kantor  Sekertariat PWI Kota Tangerang Jl. TMP, Taruna Kelurahan Sukasari, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang. senin Sore (28/5/2018)

Acara Berbuka Puka Puasa, yang di adakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia Cabang Kota Tangerang, di hadiri oleh Anggota PWI Kota Tangerang, dan turut serta Hadir Dirut PDAM TB Sumarya beserta istri dan putri serta direksi,

“Silatuhrahmi adalah bentuk kegiatan yang sangat penting, serta dapat membentuk rasa kekeluargaan antara suatu organisasi bisa dapat lebih kokoh serta kuat, dan juga silaturahmi dengan para mitra kerja, baik pemerintah, maupun swasta harus terus dijaga hubungan keharmonisannya guna membangun Kota Tangerang lebih baik,” Ucap Fahmi Ketua PWI Kota Tangerang Pada kesempatan sambutannya

Dirut PDAM TB Sumarya mengatakan, Terimakasih atas Kesempatan dalam undangan berbuka puasa terhadap dirinya.

“Ini bukanlah pertama kali PWI Kota Tangerang mengundang PDAM TB dalam kegiatan berbuka puasa, pada kesempatan ini adalah silaturahmi yang nyata dan bentuk komitmen dalam bermitra antara PDAM TB dengan PWI,” Katanya

Sumarya pun memaparkan, pihaknya akan terus bekerjasama prihal kinerja PDAM TB yang menjadi suatu kebutuhan, untuk dapat terus memberikan pelayanan optimal dalam melayani masyarakat Kota Tangerang khususnya pada pelayanan kebutuhan air untuk masyarakat Kota Tangerang.

“Pelayanan optimal terus dilakukan PDAM TB dalam memberikan kepuasan pelanggan. Mulai dari kemudahan pelayanan dalam mengakses informasi, maupun kemudahan pelanggan dalam pembayaran, pengaduan serta pemasangan baru, agar masyarakat dapat terus merasakan pelayanan kebutuhan air bersih yang menjadi suatu kebutuhan pokok.
Dan saat ini PDAM TB dengan bekerjasama dengan PT. Moya terus berupaya meningkatkan dalam pemasangan pipa sambungan langganan di berbagai wilayah Kota Tangerang yaitu Kecamatan Batu Ceper, Neglasari, Benda dan Cipondoh, serta dari 53000 pelanggan setia PDAM TB yang sekarang dapat terus bertambah dan kepuasan pelanggan meningkat.” Paparnya

(Abidin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.