Jurnalline.com, Penkostrad – Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad Mayjen TNI Agus Rohman, S.I.P. mengunjungi markas Brigade Infanteri Para Raider 17 Kostrad yang bertempat di Cijantung Jakarta Timur. Rabu (18/7/ 2018).
Kedatangan Pangdivif 1 Kostrad yang didampingi Istri dan sekaligus sebagai Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Divif 1 PG Kostrad, Ny. Ati Agus Rohman disambut oleh Komandan Brigif Para Raider 17 Kostard Kolonel Inf Riksani Gumay, S.I.P. beserta istri yang dilanjutkan dengan menerima jajar penghormatan dari regu Dinas Dalam dan Penampilan Drum band yang dimiliki oleh Brigif PR 17 yaitu Drum Band Gita Yudhaka Kujang.
Pada kegiatan kunjungan kerja kali ini, Pangdivif 1 Kostrad juga meninjau pangkalan yang kemudian dilanjutkan dengan pengarahan kepada prajurit dan ibu-ibu Persit Brigif Para Raider 17 Kostrad. Adapun pada pengarahan tersebut Pangdivif 1 Kostrad Mayjen TNI Agus Rohman, S.I.P, menyampaikan kepada para prajurit untuk meningkatkan kemampuan dengan cara membudayakan belajar berlatih untuk mengukir prestasi satuan, hindari pelanggaran, jangan pernah menodai atau mewarnai satuan dengan hal yang negatif.
Pada kesempatan kali ini juga beliau menyampaikan beberapa kunci untuk sukses kepada prajurit dan Persit Brigif Para Raider 17 Kostrad, diantaranya adalah jangan pernah menyakiti hati orang tua, perbanyak sedekah, perbanyak berdo’a, dan jangan pernah putus asa, bangkit dikala gagal.
Turut hadir dalam kesempatan kali ini, Ibu wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Divif 1 PG Kostrad, para Asisten Kasdivif 1 Kostrad beserta ibu, Para Dansatjar Brigif Para Raider 17, dan Muspida setempat.
(Fram/Dre)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media