Kampus Ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga di Banjiri Ummat Sambut Kehadiran Ust.Abdul Somad Lc MA.

Spread the love

Jurnalline.com, OGAN ILIR (SUMSEL) – Puluhan ribu ummat islam berhimpun dan berkumpul padati Gedung Olah Raga (GOR) Kampus Pondok Pesantren Raudhatul Ulum Sakatiga,Indralaya,Kabupaten Ogan Ilir, guna mengikuti Tabligh akbar bersama Ustadz H.Abdul Somad,Lc, MA, Kamis (2/18).

Selaku tuan rumah, Mudir Ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga KH.Tol’at Wafa Ahmad Lc dalam sekapur sirihnya menyampaikan banyak ucapan terima kasih kepada semua yang hadir teristimewa Akhi Ust Abdul Somad Lc MA di kampus Ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga.

Di katakan Tol’at Wafa Ahmad,Ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga ini berdiri di datahun 50 an,pesantren ini milik ummat, bahkan sebelum kemerdekaan sudah ada cikal bakal melakukan aktifitas pendidikan keagamaan.Pada tahun 1986 dirinya bersama beberapa Kyai dan Ust berusaha untuk mengembangkan pesantren dan bermimpi untuk menjadikan pesantren sebagai basis kaderisasi ummat yang bermanfaat bagi orang banyak dan sebagai generasi yang unggul dan handal bagi masyarakat.

“Ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga berupaya menciptakan basis kaderisasi pemimpin bangsa yang unggul dan bermanfaat bagi masyarakat banyak”,jelasnya.

Sementara Ust Abdul Somad Lc.MA banyak menyampaikan inspirasi dan motivasi kepada semua santri dan santriwati Ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga dan semua yang hadir,kiranya pergunakanlah kesempatan untuk menuntut ilmu di pesantren,karena pesantren tempat yang tepat untuk menciptakan kaderisasi dan generasi ummat yang siap bersaing.

Kedatangam Ust Somad di Ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga selain mengisi Tabligh Akbar juga merupakan silaturrahim dengan para kyai,ulama,Ust dan masyarakat Ogan Ilir,serta jumpa kangen dengan kawan-kawan satu alumni Universitas Kairo Mesir yang ada di ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga.

Dirinya percaya bahwa, Ponpes Raudhatul Ulum Sakatiga mampu menelorkan ribuan Abdul Somad serta menciptakan kaderisasi dan generasi yang siap bersaing di era globalisasi.

Saat di wawancara wartawan soal namanya yang viral di media sosial untuk mendampingi Prabowo di Pilpres 2019 mendatang,Ust Abdul Somad tidak memberikan keterangan apapun,hanya tersenyum saja.

Acara Tabligh Akbar ini di hadiri Anggota DPR RI Fraksi PKS Drs.H.Mohd Iqbal Romzi,Ketua FPI Sumsel Habib Mahdi,Anggota DPRD Sumsel, Bupati Ogan Ilir,Kapolres,Kajari,Pimpinan Pondok Pesantren,Asisten Setda,Ibu-ibu pengajian se Ogan Ilir,Pelajar serta masyarakat OI.

(Sy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.