Prajurit Yonif Raider 514 Kostrad Ikut Dalam Pembentangan Bendera Merah Putih  1.945 Meter Di Bondowoso

Spread the love

Jurnalline.com, Penkostrad – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 73 Pada Jumat, 17 Agustus 2018 pukul 11.00 WIB, usai pengibaran bendera prajurit Raider 514 Kostrad, Polri dan pemuda mahasiswa ikut serta membentangkan merah putih dengan panjang 1.945 meter yang mengelilingi alun-alun Bondowoso. Pembentangan merah putih ini bertempat di alun-alun Raden Bagus Assra Ki Ronggo Bondowoso.

Masyarakat sangat takjub melihat kekompakan yang dilakukan prajurit Yonif raider 514 Kostrad yang merupakan pertama kalinya di Bondowoso. Tujuan mengadakan pembentangan merah putih sepanjang 1.945 Meter tentunya hal ini sebagai simbol untuk mewarisi semangat 1945 dan merupakan simbol pemersatu dalam keberagaman suku, adat dan agama yang ada di negara Indonesia khususnya di Kabupaten Bondowoso.

Tepatnya 17 Agustus ketika proklamasi kemerdekaan dikumandangkan 73 tahun yang lalu untuk itu sebagai putra-putri bangsa wajib untuk mempertahankan kemerdekaan dengan diisi oleh salah satunya menumbuhkan rasa patriotisme dan nasionalisme.

(Fram/Dre)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.