Jurnalline.com – JKT – Rupiah kembali mengalami penguatan terhadap dollar AS pada awal perdagangan di pasar spot Selasa (3/11/2015). Rupiah menguat di kisaran Rp 13.500.
Berdasarkan data dari Bloomberg menunjukkan, pada pukul 08.30 WIB, mata uang rupiah berada di posisi Rp 13.588 per dollar AS, naik dibandingkan penutupan kemarin pada 13.669.
Kemarin (2/11/2015), di pasar spot, rupiah menguat 0,11 persen ke Rp 13.669 per dollar AS. Tapi, kurs tengah Bank Indonesia (BI) mencatat, rupiah melemah 0,3 persen menjadi Rp 13.682 per dollar AS.
Analis ekonomi memperkirakan, rupiah hari ini berpeluang menguat dengan mengandalkan data inflasi yang melambat. Meski demikian, rupiah masih rentan terseret perlambatan China.
(Rai/Zeet/Red)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media