Peduli Masyarakat Terdampak Banjir, Danrem 133/NW Beri Bantuan Sembako

Spread the love

Jurnalline.com, (Korem 133/NW) – Bertempat di Kabupaten Boalemo Komandan Korem 133/Nani Wartabone Kolonel Czi Arnold AP Ritiauw, prihatin terhadap masyarakat terdampak banjir.

Danrem 133/Nani Wartabone bersama jajaran langsung melakukan peninjauan ke lokasi banjir sekaligus bersilaturahmi kepada masyarakat yang terkena banjir, selanjutnya memberikan bantuan sembako untuk dapat dimanfaatkan masyarakat dalam kondisi darurat.

Pada peninjauan lapangan tersebut Danrem 133/Nani Wartabone mengajak kepada masyarakat yang terdampak banjir untuk bersabar dan mewaspadai akan banjir susulan.

“Melihat situasi dan kondisi saat ini dengan cuaca yang tidak menentu, Danrem 133NW menghimbau kepada masyarakat agar waspada dan selalu siap.” Kata Danrem

Lanjutnya bilamana banjir datang kembali, masyarakat kita sudah siap dengan segala kebutuhan yang diperlukan.

“Kepada masyarakat apabila nanti memerlukan bantuan, silahkan berkordinasi dengan Danramil Tilamuta Mari selalu berdoa agar dijauhkan musibah banjir ini.” Tandas Danrem

Turut hadir pasiops Mayor Inf Samsudin Datukramat, pasi Bhakti Kapten Kav Budiman dan Kasdim 1313/Pohuwato Mayor Inf Abdul Fatah serta Kepala BPBD Boalemo ibu Fadlina S.sos.

(Kapenrem133NW/EffendyIskandar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.