Jurnalline.com – Kota Tangerang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama PMI Kota Tangerang menggelar pelatihan Medical First Responder (MFR), yang berlangsung Senin (30/11/2015). Sekretaris Daerah Kota Tangerang Dadi Budaeri, SE membuka kegiatan yang diikuti petugas tekhnis anggota pemadam kebakaran yang berada dilingkungan Kota Tangerang.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula BPBD Kota Tangerang ini bertujuan agar para petugas dapat melaksanakan tugas rescue dengan kopetensi pengetahuan dasar penanganan korban yang benar dan berdasarkan kaedah – kaedah kegawat daruratan.
Dadi Budaeri mengungkapkan dengan pelatihan MFR ini agar para peserta dapat mencerna materi yang telah diterima. “melalui pelatihan ini Seluruh peserta dapat memahami materi MFR hingga dapat diaplikasikan pada keadaan yang sebenarnya ketika hendak turun operasi,” ungkapnya.
Lanjut Dadi “Bahwa pelatihan MFR ini dalam rangka meningkat pelayanan kepada masyarakat dalam penanganan korban bencana alam maupun kebakaran dapat terpenuhi dengan jumlah tenaga yang terampil, terlatih, berkualitas, dan profesional” ungkapnya.
Kemudian Dadi lebih menegaskan “Kami berharap terwujudnya Kota Tangerang yang aman dari bahaya kebakaran dan terhindar dari bencana lainnya dan dapat meminimalkan korban serta kerugian yang timbul akibat bencana yang terjadi” pungkasnya.
(Dian/Red)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media