Gubernur Dorong Kemajuan Bank Maluku-Maluku Utara

Spread the love

Jurnalline.com, Sofifi (Maluku Utara) – Komitmen Gubernur Maluku Utara (Malut) KH. Abdul Gani Kasuba, dalam mendorong bank daerah Maluku-Maluku Utara rupanya bukan isapan jempol semata. Hal ini dibuktikan dengan dipindahkannya kas daerah (Kasda) yang semula di bank Mandiri, kini sudah di Bank Pembangunan Daerah (BPD) Maluku-Maluku Utara.

Ini disampaikan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD) Bambang Hermawan kepada awak media. Kata dia Pemindahan kasda dari bank Mandiri ke BPD Maluku-Malut merupakan keinginan Gubernur untuk bisa membesarkan bank yang ada di daerah.
“Ini keinginan pak Gubernur, karena mau membesarkan bank daerah. Kalau kita sudah ada bank daerah kenapa tidak kita tidak besarkan,” kata Bambang, Rabu (6/2/2019).

Selain untuk mendorong bank Maluku-Maluku Utara, program prioritas Gubernur yakni memindahkan seluruh aktivitas pemerintahan Pemprov Malut di Sofifi disambut baik oleh bank daerah tersebut. Dengan membangun cabang di Sofifi, maka seluruh aktivitas menyangkut pencairan dana sudah dapat dilakukan di Sofifi yang sebelumnya kota Ternate. Hal itu juga menjadi keinginan Gubernu selama ini. “Ini sesuai harapan pak Gubernur, tahun ini dan seterusnya pembayaran gaji dan pencairan anggaran semua sudah harus di Sofifi,”ungkapnya.

Bambang menambahkan, terhitung sejak bulan Januari tahun ini hingga saat ini dan seterusnya BPD Maluku-Malut akan melayani keuangan Pemerintah Provinsi Malut. ” Sudah di mulai dari Januari kemarin dan seterusnya BPD akan melayani kita.”ujarnya.

Untuk diketahui ruangan pelayanan BPD Maluku-Malut berada di lantai dua kantor Gubernur yang berhadapan langsung dengan ruangan BPKPAD Provinsi Malut, dan dari amatan koran ini dari seminggu lalu aktifitas pelayanan yanan sudah mulai terlihat.

(YUDI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.