Babinsa Bakan Koramil 1303-04 Lolayan Bantu evakuasi Korban Longsor

Spread the love

Jurnalline.com, Pendam XIIImdk – Babinsa Koramil 1303-04 Lolayan membantu evakuasi Korban Longsor dilokasi Busa Bakan, Lolayan, Bolmong, Rabu (27/2/2019).

Babinsa yang membantu sebanyak 5 personel anggota dari koramil dilokasi busa bakan dibawah pimpinan sertu Ferdi Ekel.

Menurut babinsa sertu ferdy ekel bahwa sulitnya medan sehingga menghambat evakuasi. “karna masih banyak yang di dalam lubang. kemudian sulit nya medan sehingga susah mau evakuasi korban.” Kata sertu ferdy.

Pada awal kejadian Pada hari Selasa Tgl. 26 Februari 2019 Pkl. 21.00 Wita bertempat di dalam lubang pengambilan material olahan emask lokasi Busa yang beralamat Desa Bakan Kec. Lolayan Kab. Bolmong telah terjadi longsor/ambruk dan menyebabkan puluhan warga masyarakat yg sedang berada di dalam lubang tertimbun material tanah longsor.

Pada pkl. 21.00 Wita saat itu diperkirakan puluhan warga masyarakat sedang berada di dalam lubang untuk mengambil material olahan emas, karena banyaknya warga yang sedang mengambil material olahan emas dengan cara di galih dgn menggunakan linggis (cara manual) sehingga menyebabkan dinding lubang ambruk dan menimpa warga yang saat itu sedang berada di dalam lubang tsb.

Lokasi tersebut sejak tahun 2018 di jadikan warga sekitar untuk mengambil material olahan emas secara ilegal sehingga pada saat terjadi longsor di perkirakan terdapat puluhan warga masyarakat sekitar yang sedang berada di dalam lubang untuk mengambil material olahan emas tertimbun longsoran tanah dan batu.

Setelah terjadi ambruk/longsor warga masyrakat sesama penambang yang saat kejadian berada di luar lubang langsung menghubungi warga lainnya dan sebagiannya lagi secara bergantian melakukan evakuasi dengan menggunakan alat seadanya.

Adapun jumlah korban sementara yg sudah berhasil di evakuasi hingga malam tadi berjumlah 24 orang. 4 orang meninggal dan 20 luka luka sudah dibawah kerumah sakit.

Diperkirakan korban yang terjebak dalam lubang dan belum berhasil di evakuasi masih puluhan orang.

Proses evakuasi korban dilakukan dibantu warga masyarakat sesama penambang, tetapi dilokasi masih longsoran masih terjadi sehingga membahayakan Tim Basarnas dan masyarakat yang membantu melakukan evakuasi sehingga untuk sementara dihentikan dan rencana akan dilanjutkan besok pagi.

(Tim/EffendyIskandar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.