Jurnalline.com, JAKARTA – Kehadiran Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat di Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, dimanfaatkan warga, para ketua RT/RW dan tokoh masyarakat setempat untuk menyampaikan berbagai permasalahan yang kerap dihadapi warga setempat. Minggu, (31/01/2016).
Djarot meminta agar permasalahan warga didengarkan masing-masing lurah. Jangan sampai kebutuhan masyarakat tidak dilaporkan. Djarot mengharapkan tidak ada jalan yang rusak di Ibukota.
Sementara Asisten Pemerintahan Sekda DKI Jakarta, Bambang Sugiyono menambahkan, sesuai Intruksi Gubernur (Ingub), lurah wajib turun ke warga setiap Jumat bersama RW atau RT untuk mengetahui permasalahan yang terjadi di wilayahnya.
Setidaknya ada lima permasalahan yang disampaikan kepada orang nomor dua di Ibu kota tersebut. Lima masalah itu yakni, banjir, permukiman kumuh, jalan rusak, kemacetan dan pengamanan aset milik Pemprov DKI Jakarta di wilayah tersebut.
(Zeet/Hdyt/Red)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media